Detail Berita

Peningkatan Kapasitas Kasi Kaur se Kecamatan Candiroto
-------------------------------------
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Ibu Umi Lestari Nurjanah menjadi narasumber dalam kegiatan Peningkatan Kapasitas Kasi Kaur se Kecamatan Candiroto dengan peserta Kepala Desa, Sekretaris Desa, Kasi dan Kaur, Selasa (4/6/2024)

Materi dengan tema Sistem dan Strategi Keuangan Desa, Dana Desa untuk desa-desa se Kecamatan Candiroto sudah tersalurkan semua, untuk itu segera lakukan kegiatan terutama untuk penyaluran BLT. Penekanan Dana Operasional Desa untuk kegiatan koordinasi, penanggulangan kerawanan sosial masyarakat dan kegiatan lainnya untuk mendukung pelaksanaan tugas Pemerintah. Pemutakhiran data IDM ada 2 Desa yang dari Maju menjadi Mandiri pada Tahun 2024.

Tata Kelola Keuangan Desa dibagi menjadi 3 tahap
Tahap I : Tahap Perencanaan dimulai dengan RPJMDes lalu dilaksanakan setiap tahun dengan RKPDes
Tahap II : Tahap Penganggaran dimulai dengan pembuatan APBDes sampai penetapan APBDes
Tahap III : Tahap Pelaksanaan dengan pola swakelolan dan pemanfaatan bahan baku lokal.