Detail Berita

Dinpermades Kabupaten Temanggung melaksanakan rapat percepatan pendataan usulan aset Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) bertempat di Ruang Command Center Dinpermades, Selasa (4/11/2025).

Rapat dipimpin langsung oleh Kepala Dinpermades, Umi Lestari Nurjanah, dan diikuti oleh perwakilan dari masing-masing bidang. Kegiatan ini bertujuan mempercepat proses pendataan dan penyiapan data aset desa sebagai langkah mendukung penguatan kelembagaan KDMP di Kabupaten Temanggung.