Detail Berita

Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dinpermades) Kabupaten Temanggung menerima kunjungan tim Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dalam rangka Evaluasi Akuntabilitas Keuangan dan Pembangunan Desa serta BUMDes Triwulan III Tahun 2025 yang bertempat di ruang Command Center Dinpermades Kabupaten Temanggung, Senin (11/8/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk menilai tata kelola keuangan desa, pembangunan, dan pengelolaan BUMDes di Kabupaten Temanggung. Melalui evaluasi ini, BPKP memberikan masukan dan rekomendasi untuk meningkatkan transparansi, efektivitas, dan akuntabilitas dalam pelaksanaan pembangunan desa.

Dinpermades menyambut baik evaluasi ini sebagai langkah penting dalam upaya memperkuat pengelolaan keuangan desa serta mendorong kemandirian dan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan yang lebih tepat sasaran.