Detail Berita

Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dinpermades) Kabupaten Temanggung melaksanakan rapat koordinasi terkait tindak lanjut penyerapan Dana Desa (DD) Tahap I berdasarkan data dari Aplikasi Siskeudes Desa Kembangsari, Kecamatan Kandangan. Kegiatan ini berlangsung di Aula Dinpermades, Senin (28/7/2025).

Melalui rapat ini, Dinpermades menegaskan pentingnya akurasi dan ketepatan waktu dalam pengelolaan Dana Desa, serta mendorong pemerintah desa untuk memaksimalkan pemanfaatan Siskeudes sebagai alat bantu pengelolaan keuangan yang transparan.