Detail Berita

Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dinpermades) Kabupaten Temanggung turut berpartisipasi dalam kegiatan Asistensi dan Monitoring Evaluasi (Monev) Capaian Universal Coverage Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Tahun 2025 tingkat Provinsi Jawa Tengah. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, mulai 10 hingga 11 Juli 2025, bertempat di Kota Surakarta.

Acara tersebut diselenggarakan sebagai upaya mempercepat pencapaian perlindungan sosial ketenagakerjaan secara menyeluruh bagi pekerja formal maupun informal di daerah. Dalam kegiatan ini, para peserta memperoleh pemaparan terkait strategi implementasi universal coverage serta sharing praktik baik dari berbagai kabupaten/kota.