Seluruh pegawai ASN Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dinpermades) Kabupaten Temanggung mengikuti kegiatan Dialog Kinerja yang dipimpin langsung oleh Kepala Dinpermades, Umi Lestari Nurjanah, bertempat di Aula Dinpermades, Senin (30/06/2025).
Dialog ini merupakan forum komunikasi antara pimpinan dan pegawai untuk membahas, menetapkan, dan mengklarifikasi ekspektasi kinerja, serta memberikan umpan balik atas capaian yang telah diraih. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keselarasan antara tujuan organisasi dan kinerja individu di lingkungan Dinpermades.
DINPERMADES